KAPOLDA Bengkulu, Brigjend Pol. H. M. Ghufron, MM, M.Si menilai revolusi mental bagi anggota Polri sangat penting untuk mengubah mainset, kulturset, budaya dan kebiasaan angota dalam menjalankan tugasnya.
Sebab tanpa disadari, Polri banyak dicemooh, dicela, dituding melakukan pelayanan pilih kasih dan pelayanan disertai pemerasan dalam aplikasi tugas sehari-harinya.
Untuk mencapai revolusi mental itu, lulusan AKABRI (Sekarang Akpol) tahun 1983 ini menanamkan kembali jiwa Bhayangkara kepada jajarannya dengan menerapkan fungsi Polri seutuhnya. Yakni Polri sebagai pelindung, pengayom, pelayan dan juga penegakan hukum. Ghufron meyakini revolusi mental akan mengembalikan Polri ke jati dirinya.
Prinsip tidak mengenal kegagalan dalam menjalani kehidupan, dipegang teguh suami dari Dewi Ghufron. Karena itu dia sangat meyakini revolusi mental yang menjadi motto Presiden RI Joko Widodo akan tercapai di Polri bila menerapkan fungsi tersebut.
Bapak tiga anak ini dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara, selalu mengedepankan prinsip pencegahan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban di seluruh wilayah hukum yang dipimpinnya. Selama memimpin di wilayah Bengkulu, dia menilai kondisi masyarakat di Provinsi Bengkulu relatif kondusif dan terkendali. Karena masyarakat sudah sangat merasakan arti penting kehadiran aparat kepolisian, di tengah-tengah masyarakat. SEbagai pimpinan, Ghufron pun terus berupaya memberikan contoh kepada jajarannya. Salah satunya dengan sering turun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta bencana alam.
Dalam menjalankan tugas sebagai kepala kepolisian daerah, pria kelahiran Tuban Jawa Timur 13 Juni 1960 ini menerapkan strategi bahwa Polda Bengkulu merupakan penghubung antara kepolisian resor kepada Markas Besar Polisi Republik Indonesia (Mabes Polri). Sehingga program kerja yang telah ditetapkan Kapolri, dapat dijabarkan dengan baik oleh Polda Bengkulu kemudian diteruskan kepada masing-masing Polres dan jajaran untuk dikerjakan dengan baik dan maksimal.
Tentunya dengan pengalaman berlimpah, mantan Karobinopsnal Baharkam Polri ini menjalankan strategi-strategi khusus untuk menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polda Bengkulu